Zona Aneh - Microsoft dikabarkan siap untuk menghentikan dua layanan yang cukup dikenal oleh penggunanya, yakni Windows Live dan Zune. Keduanya akan ditiadakan pada sistem operasi terbaru Windows 8.
Dikutip dari situs teknologi The Verge, aplikasi Windows Live akan menjelma menjadi aplikasi yang pre-install yang merupakan inti dari aplikasi Windows Communications di Windows 8. Sementara itu, Windows Live ID akan digantikan dengan Windows Account.
Microsoft juga akan "membuang" aplikasi media player musik Zune dari toko aplikasi Windows Store. Kendati demikian, Zune Pass masih tetap bisa digunakan. Tim Xbox dari Microsoft dipercaya untuk menggarap dan mengatur aplikasi video dan musik yang segar dengan mengadopsi tampilan antarmuka Metro.
Kebijakan ini diambil Microsoft untuk menyederhanakan dan menggabungkan berbagai merek layanan, yang terkesan tumpang tindih.
Berikut daftar merek layanan yang diubah di Windows 8.
Windows Live ID berubah jadi Microsoft Account
Windows Live Mail berubah jadi Mail
Windows Live Calendar berubah jadi Calendar
Windows Live Contacts berubah jadi People
Windows Live Photo Gallery berubah jadi Photos
Zune Music Player berubah jadi Music
Zune Video Player berubah jadi Video
sumber:internet Description: Windows 8 Buang Windows Live dan Zune Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Windows 8 Buang Windows Live dan Zune
0 comments :
Posting Komentar