The Artist Raih Oscar Film Terbaik 2012

The Artist Raih Oscar Film Terbaik 2012 - Hollywood menunjukkan cinta sejarahnya di Oscar dengan memberikan penghargaan film terbaik dan empat orang lagi untuk film bisu "The Artist" dalam upacara yang mengingatkan bioskop istimewa bagi banyak orang, Minggu.

Academy of Motion Picture Arts dan Sciences juga memberikan Oscar kepada Meryl Streep, yang berperan sebagai mantan Perdana Menteri Inggris Margaret Thatcher dalam "The Iron Lady", menandai hadiah serupa ketiga bagi Streep dalam 17 pencalonan, dan aktor kawakan Christopher Plummer membuat sejarah dengan menjadi pemenang tertua pada usia 82 tahun dengan perannya sebagai orang tua "gay" dalam "Beginners". Untuk selengkapnya inilah daftar lengkap pemenang Piala Oscar 2012 yang dihimpun zona aneh dari beberapa sumber di internet.

Tapi, adalah "The Artist", film Prancis disebut surat cinta buat Hollywood tua oleh pembuatnya, yang memesona pemilih Oscar.

Dengan dibuat dalam gaya film bisu lama, ia menceritakan kisah romantik bintang memudar pada masa film bisu dikalahkan yang bersuara.

"The Artist" mengumpulkan Oscar untuk bintang Jean Dujardin dan sutradara Michel Hazanavicius, selain untuk musik dan busana.

"Saya sutradara paling bahagia di dunia sekarang. Terima kasih untuk itu," kata Hazanavicius kepada bintang penonton, termasuk George Clooney, Michelle Williams, Angelina Jolie, Brad Pitt, dan anggota akademi itu.

Dujardin juga membuat gembira pembuat film dan istrinya serta menyebut aktor Douglas Fairbanks mengilhaminya.

Kemenangan Streep mengejutkan pakar Oscar, yang berpikir Viola Davis akan merebut Oscar dengan perannya sebagai pembantu hitam di rumah putih selatan dalam drama hak asasi "The Help".

Tapi, peran Streep sebagai Thatcher tua, yang menjadi pikun, terlalu bagus untuk diabaikan. Itu Oscar ketiga Streep dari 17 kali nominasi.

Ketika mengucapkan terima kasih kepada suaminya dan berbicara tentang karirnya, ia hampir menangis dan di belakang panggung, ia menyatakan merasa seperti anak kecil lagi.

Si kawakan Plummer, bintang film klasik "The Sound of Music", mendapatkan Oscar pertamanya untuk perannya sebagai pria tua "gay" di "The Beginners".

"Kau hanya dua tahun lebih tua dariku, Sayang. Di mana kau selama hidup saya," katanya sambil memandangi Oscar emasnya, yang sedang merayakan hari jadi ke-84-nya.

Spencer, pendatang cukup baru tidak seperti Plummer, harus menahan air mata saat menerima piala itu untuk perannya sebagai pembantu hitam selatan dalam drama hak asasi "The Help".

"Terima kasih Academy untuk menempatkan saya dengan orang terpanas di ruangan ini," katanya sambil menggengam Oscar di tangannya. Ia kemudian berbicara tentang keluarganya di Alabama dan tidak bisa menahan air matanya saat dengan gembira menerima piala itu.

Film sutradara Martin Scorsese "Hugo", yang seperti "The Artist" mengabadikan pembuatan film awal, memimpin pada malam itu dengan 11 pencalonan -satu lebih dari "The Artist"- dan juga meraih lima kemenangan. Tapi, Oscar-nya dalam bidang teknis sinematografi, seni, penyuntingan dan penggabungan serta dan efek visual.

Film terpuji lain, drama keluarga "The Descendants", hanya mendapat satu Oscar, skenario daptasi untuk penulis dan sutradara Alexander Payne dan penulis pendamping Nat Faxon dan Jim Ruam. Woody Allen merebut Oscar untuk skenario asli dengan "Midnight in Paris", tapi ia tidak hadir pada acara tersebut.

Pada kemenangan besar lain, penghargaan bagi film berbahasa asing diraih drama perceraian Iran "A Separation". "Saya dengan bangga menyerahkan penghargaan ini kepada rakyat negara saya, orang yang menghormati semua budaya dan peradaban serta membenci permusuhan dan dendam," kata sutradaranya, Ashgar Farhadi.

Ketika ditanya di belakang panggung tentang kemungkinan tanggapan pemerintah Iran, ia menyatakan benar-benar tidak tahu. "Saya tidak dapat memperkirakan yang akan terjadi," katanya.

"Rango" dinyatakan film animasi terbaik, sementara "The Iron Lady" merebut penghargaan kedua untuk tata rias.

Kategori dokumenter menunjukkan kejutan besar lain untuk "Undefeated", film tentang pesepak bola di masyarakat miskin untuk membuat hidup lebih baik. "Paradise Lost 3: Purgatory" banyak dipilih untuk menang.

Salah satu pembuat film, TJ Martin, menggunakan sumpah serapah di atas panggung sebagai tanda kegembiraannya, tapi disunting untuk pemirsa televisi. Ia minta maaf di ruang pers belakang panggung.

Pelawak Billy Crystal, yang kembali menjadi pembawa acara dalam acara itu untuk kesembilan kali, mengocok perut hadirin dengan film pembukaan, yang berisi suntingnya atas film terkenal pada tahun ini.

Bibirnya dicium George Clooney dalam adegan di "The Descendants" dan bahkan makan kue tercemar dari "The Help". Ia membuka dengan monolog, tempat ia bercanda, "Tidak ada yang seperti menonton sekelompok jutawan satu sama lain menyerahkan patung emas" dan menyanyikan lagu kocak tentang sejumlah film.

Pesohor lain termasuk bintang Morgan Freeman, Tom Hanks, Adam Sandler dan lain-lain di film singkat menceritakan kepada penonton mengapa mereka mencintai film. Suntingan itu menyoroti tema tahun ini tentang mengingatkan orang mengenai alasan film disukai.Penasaran?lihat foto artis-Artis di Red Carpet Oscar 2012

Akhirnya, pameran terbesar busana Hollywood di permadani merah Oscar memanas dengan Michelle Williams dibalut gaun merah menakjubkan dari Louis Vuitton, bintang "The Help" Jessica Chastain dalam gaun hitam berbordir emas memesona Alexander McQueen, sementara Gwyneth Paltrow memilih warna umum putih dari Tom Ford.
(B002)
sumber:internet
Description: The Artist Raih Oscar Film Terbaik 2012 Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: The Artist Raih Oscar Film Terbaik 2012

SHARE THIS ARTICLE
Promosikan Facebook Anda dengan berkomentar disini

0 comments :

Posting Komentar

 
Zona Aneh © 2011 - 2014 | Designed by RumahDijual | Thank to Allah SWT, Google , Bing , Yahoo
Proudly powered by Blogger.com