Resep Ayam Lodho Nikmat Jawa Timur

Resep Ayam Lodho Nikmat Jawa Timur - Jika sahabat zona aneh jalan – jalan ke kota ponorogo,tidak ada salahnya kalau anda mau mampir di warung pinggir jalan yang ada tulisannya Ayam Lodho atau kadang ltulisannya lengkap ayam lodho wong ponorogo. Menu Resep Ayam Lodho ini enak dan nikmat, pokoknya unik, dari segi harganya juga tidak termasuk mahal.
Ayam lodho ini adalah menu khas dari jawa timur an, jadi jika lagi jalan – jalan ke jawa timur jangan lewat kan untuk mencicipi menu khas yang enak dan nikmat ini. Mengolah ayam selain ayam goreng dan ayam bakar ayam juga bisa di olah di lodho atau di sebut juga ayam lodho. Mendengar namanya saja mungkin anda sudah heran, bukannya lodho itu adalah bumbu dapur yang tersedia di setiap dapur rumah kita.

Ayam lodho memang ayam yang di bumbui lodho, ayam lodho ini akan lebih nikmat di santap jika di dmpingi dengan urap,dan nasi gurih. Disini saya akan berbagi resep cara membuat ayam lodho dengan anda.

Bahan – bahan yang di butuhkan untuk ayam lodho:
- 1kg ayam
- Kelapa ½ butir kita ambil Santan kental 250 ml dan Santan encer 500ml
- 8 siung bawang putih
- 15 butir bawang merah
- 4cm kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas
- 2 batang serai
- 10 cabe rawit atau sesuai selera
- 1 sdm garam
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdm merica
- 5 kemiri
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam

Bahan – bahan urap:
- ¼ bagian butir atau sewawar kelapa setengah muda
- 2 siung bawang putih
- 3 cabe rawit
- 2 butir kencur
- 2 klusu asam jawa
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
- Penyedap rasa

Cara membuat:
- Cuci bersih ayam dan potong sesuai selera
- Tumis dan haluskan bumbu ayam kecuali daun jeruk, daun salam, serai, jahe, lengkuas.
- Olesi ayam dengan garam kemudian bakar ayam dengan arang sampai setengah matang.
- Masukkan air santan yang encer ke wajan. Masukkan ayam dan masukkan semua bumbu halus dan yang tidak di haluskan, kemudian rebus sampai mendidih.
- Setelah ayam matang masukkan santan kental ke wajan tambahkan sedikit gula dan penyedap rasa.
- Setelah mendidih matikan api

Cara membuat urap:
- Cuci bersih sayur kemudian masak hingga matang dan tiriskan.
- Kelapa di parut
- Haluskan semua bumbu urap penyedap rasa, tanpa di tumis.
- Kemudian campur dengan kelapa parut dan kukus selama 10 menit.
- Canpurkan sayur tadi dengan bumbu halus aduk hingga campur.

Ayam lodho siap di hidangkan bersama urap dan nasi gurih, mudah kan resep nya. selamat mencoba.

Description: Resep Ayam Lodho Nikmat Jawa Timur Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Resep Ayam Lodho Nikmat Jawa Timur

SHARE THIS ARTICLE
Promosikan Facebook Anda dengan berkomentar disini

0 comments :

Posting Komentar

 
Zona Aneh © 2011 - 2014 | Designed by RumahDijual | Thank to Allah SWT, Google , Bing , Yahoo
Proudly powered by Blogger.com