Facebook Luncurkan Fitur Musik Sosial Baru

Facebook Luncurkan Fitur Musik Sosial Baru
Zona Aneh - Facebook sepertinya akan semakin memikat pengguna, dengan menghadirkan fitur-fitur terbaru. Tekini jejaring sosial tersebut, meluncurkan fitur musik sosial terbarunya.

Dilansir dari Telegraph, Senin (16/1/2012), Facebook telah menambahkan fitur baru 'listen with', yang memungkinkan pengguna untuk menikmati lagu yang sama seperti temannya pada saat bersamaan. Tombol 'listen with' ini sudah mulai di roll out di seluruh dunia beberapa waktu lalu.

Sehingga kini secara efektif, memungkinkan teman pengguna untuk menggunakan layanan musik seperti Spotify dan Deezer. Sejak f8, konfrensi pengembang tahunan Facebook para pengguna bisa memanfaatkan aplikasi baru layanan musik digital untuk dapat mendengarkan musik tanpa harus meninggalkan situs.

Sehingga sejak saat itu, anggota layanan tersebut dapat melihat apa yang teman-teman mereka dengarkan, tapi tidak bisa mendengarkan lagu yang sama pada saat bersamaan. Sedangkan dengan tombol 'listen with' ini, seseorang dapat mendengarkan spotify atau layanan lain sehingga memungkinkan mereka untuk mendengarkan hal yang sama pada saat bersamaan.

Dengan langkah terbaru Facebook ini, sepertinya akan dapat meningkatkan pengguna baru ke layanan musik digital, karena orang-orang akan memerlukan akun untuk bisa mendengarkannya secara bersamaan. Bahkan seorang eksekutif senior Facebook di Inggris menyerukan pada kepala stasiun radio supaya membuat aplikasi sosial untuk jejaring sosial, dan meningkatkan kemampuan 'mendengarkan secara sosial' melalui web.

Berbicara disebuah acara industri radio, Karla Geci, kepala pengembangan mitra strategis di Facebook mengatakan perusahaan radio harus berada di posisi atas dari pengalaman musik orang-orang di situs jejaring sosial. (tyo)
sumber
Description: Facebook Luncurkan Fitur Musik Sosial Baru Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Facebook Luncurkan Fitur Musik Sosial Baru

SHARE THIS ARTICLE
Promosikan Facebook Anda dengan berkomentar disini

0 comments :

Posting Komentar

 
Zona Aneh © 2011 - 2014 | Designed by RumahDijual | Thank to Allah SWT, Google , Bing , Yahoo
Proudly powered by Blogger.com