Wikileaks diserang, Situs Tidak Dapat Diakses

Serangan internet dilancarkan terhadap situs internet pembocor pesan diplomatik AS.

Banjir data diluncurkan terhadap situs tersebut sehingga untuk sementara waktu tidak dapat dibuka pada pukul 12.00 GMT pada tanggal 30 November.

Sampai sejauh ini belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab terhadap serangan yang disebutkan dengan "tidak mau melayani" atau DoS tersebut.

Serangan yang sama juga dilakukan terdapat situs utama Wikileaks sebelum penerbitan kabel pesan diplomatik pertama.

Wikileaks mengungkapkan situs internet gerbang kabel terpisah mengalami serangan DoS melalui pesan yang dipasang pada Twitter.

Gerbang kabel yang diterbitkan langsung Minggu malam tidak lama setelah itu mengalami masalah.

Banjir permintaan akses
Serangan DoS membanjiri situs dengan begitu banyak permintaan akses sehingga menjadi kewalahan.

Data yang dikumpulkan perusahaan pengawasan internet Netcraft memperlihatkan situs gerbang kabel tidak tersedia Selasa siang dan sore karena serangan tersebut.

Sebelum peluncuran situs Wikileaks sudah bersiap-siap dengan menempatkannya pada tiga alamat IP untuk mengatasi serangan ini.

"Hal ini sepertinya tidak menggagalkan serangan yang terjadi saat ini," tulis Paul Mutton, pengamat masalah keamanan Netcraft pada blog-nya.

Dia mengatakan kepada BBC sulit untuk mengetahui jenis serangan. Di akhir minggu sebelum situs gerbang kabel hidup, "hacker" bernama "The Jester" mengancam akan menyerang Wikileaks karena bocoran infromasinya akan membahayakan pasukan Amerika.

Mutton mengatakan serangan terbaru kemungkinan besar bukan serangan The Jester karena biasanya dia menggunakan Twitter untuk mengumumkan sasarannya. Dia tidak melakukan hal itu.

Sumber:
Description: Wikileaks diserang, Situs Tidak Dapat Diakses Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Wikileaks diserang, Situs Tidak Dapat Diakses

SHARE THIS ARTICLE
Promosikan Facebook Anda dengan berkomentar disini

0 comments :

Posting Komentar

 
Zona Aneh © 2011 - 2014 | Designed by RumahDijual | Thank to Allah SWT, Google , Bing , Yahoo
Proudly powered by Blogger.com